SENI BUDAYA
Seni lukis SMP Al - Muslim
Seni lukis adalah sebuah pengembangan yang lebih utuh dari gambaran. Melukis kegiatan mengolah medium dua dimensi atau juga permukaan dari objek tiga dimensi untuk mendapat kesan tertentu. Banyak sekali media yang bisa kita gunakan untuk melukis, media umum nya mereka menggunakan canvas atau kertas. Tetapi, kita juga bisa mencoba hal baru yaitu melukis di media selain canvas atau kertas yaitu, baju, Topi, Totebag dan sepatu. Saat melukis di media seperti itu, kita sebaik nya menggunakan cat akrilik.
gambar diatas merupakan hasil karya siswa/siswi SMP Al - Muslim pada pelajaran Seni Budaya keterampilan (SBK). Mereka menggunakan sepatu berwarna hitam sebagai media melukis mereka. Mereka juga menggunakan cat akrilik sebagai bahan pembuatan sepatu mereka. Sebelum mereka melukis, mereka membuat sketsa terlebih dulu di atas sepatu mereka, tetapi karena mereka memilih tema "abstract" sehingga mereka tidak diharuskan untuk memberikan sketsa ke sepatu mereka.
Tujuan dari pembelajaran ini untuk mengasah kreatifitas mereka, guru pembina mata pelajaran SBk membebaskan mereka untuk memilih tema yang ingin diaplikasikan ke media melukis mereka. Proses pembuatan sepatu ini secara berkelompok agar setiap ide dari setiap anak bisa di kembangkan dan dijadikan satu lalu di terapkan di media melukis mereka. Hasil dari karya lukis yang sudah mereka buat akan di abadikan di Ruang Gallery milik SMP Al - Muslim.
Komentar
Posting Komentar